Pages

Subscribe:

Selasa, 15 Januari 2013

Respons Juventus Bikin Conte Puas


Turin - Tertinggal lebih dulu, Juventus akhirnya bisa mengalahkan AC Milan dan dapat tiket ke semifinal Coppa Italia. Antonio Conte pun memuji reaksi timnya dan tidak mengulang kesalahan seperti saat menghadapi Sampdoria.

Di kandangnya sendiri, Juventus memetik kemenangan 2-1 atas Milan di perempatfinal Coppa Italia. Kemenangan Bianconeri tersebut didapat dengan susah payah karena baru ditentukan di periode perpanjangan waktu dan lebih dulu ketinggalan.

Gol Stephan El Shaarawy membuat Rossoneri lebih dulu memimpin. Tendangan bebas Sebastian Giovinco membuat kedua tim kembali sama kuat, sebelum Mirko Vucinic mencetak gol penentu kemenangan di perpanjangan waktu.

"Itu (menghadapi Milan) selalu menjadi pertandingan yang berat antara kedua tim hebat yang sudah memenangi begitu banyak," sahut Conte pada RAI sesaat setelah pertandingan.

"Rasa lapar yang kami miliki dan saya mendapat respons yang hebat dari semua pemain, terutama karena saya menyertakan banyak pemain yang dalam beberapa waktu terakhir tidak dimainkan," lanjut dia.

Kemenangan atas Milan juga jadi pembalasan atas kekalahan 1-2 yang diterima Andrea Pirlo dkk atas Sampdoria di tenpat sama akhir pekan lalu.

"Saya katakan pada mereka kalau hal itu tak boleh terjadi lagi. Saya menyanjung Marco Storari, dia memainkan permainan yang bagus dalam gol yang tercipta dan saya sangat bangga padanya," lugas Conte.

0 komentar:

Posting Komentar