Pages

Subscribe:

Minggu, 13 Januari 2013

Luigi Ferraris Tak Ramah buat Rossoneri


AC Milan akan bertandang ke markas Sampdoria di lanjutan Liga Italia akhir pekan ini. Rossoneri patut waspada karena mereka hanya mampu menang sekali dari enam lawatan terakhinya ke Luigi Ferraris.

Milan akan melakoni laga giornata 20 Seri A dengan bertandang ke kandang Sampdoria, Senin (14/1/2013) dinihari WIB.

Dari enam lawatan terakhir ke Luigi Ferraris di ajang Seri A, cuma sekali Milan pulang dengan poin penuh. Itu terjadi di musim 2007/2008 saat Milan menang telak 5-0 atas Il Samp.

Di lima pertandingan sisanya, Milan tak pernah meraih kemenangan. Tiga laga berakhir kemenangan untuk Sampdoria dan dua pertandingan berakhir imbang.

Pertemuan terakhir keduanya di Luigi Ferraris di musim 2010/2011 berakhir imbang 1-1. Milan yang sempat unggul lebih dulu lewat gol Robinho akhirnya harus puas dengan hasil seri setelah Giampaolo Pazzini--yang sekarang merupakan pemain Milan--mencetak gol di babak kedua.

Semusim sebelumnya, Il Diavolo Rosso justru harus pulang dengan kekalahan. Gol Marco Borriello dibalas oleh dua gol yang masing-masing dicetak oleh Antonio Cassano dan Pazzini.

Pertemuan Sampdoria vs AC Milan di Seri A di Luigi Ferraris sejak 2005:

18/9/2005 Sampdoria 2-1 Milan
14/10/2006 Sampdoria 1-1 Milan
1/11/2007 Sampdoria 0-5 Milan
1/3/2009 Sampdoria 2-1 Milan
18/4/2010 Sampdoria 2-1 Milan
27/11/2010 Sampdoria 1-1 Milan

0 komentar:

Posting Komentar