Pages

Subscribe:

Senin, 18 Maret 2013

RvP Sedang Mandul, MU Masih Punya Chicharito


Manchester - Ketika menghadapi lawan berat di perempatfinal Piala FA kontra Chelsea, Robin van Persie justru tengah dalam tren menurun. Namun 'Setan Merah' punya Javier 'Chicharito' Hernandez yang selalu tampil produktif melawan 'Si Biru'.

MU dan Chelsea akan saling berebut tiket semifinal pada laga di Old Trafford, Minggu (10/3/2013) malam WIB. Musim ini kedua tim sudah saling mengalahkan di mana MU menang 3-2 di Stamford Bridge di partai liga sementara Chelsea gantian menang 5-4 di perempatfinal Piala Liga Inggris.

Van Persie yang nyaris sepanjang musim jadi andalan mencetak gol kini tengah kesulitan mencetak gol (1 gol dari 8 pertandingan terakhir), namun Chelsea tidak boleh jemawa karena gawang mereka justru lebih sering bobol oleh Chicharito yang bikin lima gol di enam pertemuan terakhir di seluruh kompetisi dengan Chelsea.

Kemungkinan Chicharito akan dipasangkan dengan Wayne Rooney yang pertengahan pekan lalu dicadangkan, sementara itu Chelsea coba bangkit dari keterpurukan pasca kalah 0-1 dari Steaua Bucharest di leg pertama babak 16 besar Liga Europa.

Berikut data dan fakta terkait pertemuan MU vs Chelsea seperti dilansir Yahoosports.

* Kekalahan dari Real Madrid lalu membuat Manchester United pertama kalinya kalah setelah 18 laga di seluruh kompetisi tak terkalahkan.

The Red Devils setidaknya mencetak tiga gol dari empat pertemuan terakhir dengan Chelsea, di mana 14 gol sudah tercipta hanya dalam dua pertemuan musim ini antara kedua tim.

* Chicharito selalu jadi momok untuk Chelsea setidaknya dalam enam pertemuan terakhir dengan Man Utd di seluruh kompetisi, karena penyerang Meksiko itu membuat lima gol.

* Robin van Persie hanya membuat satu gol dari delapan laga terakhir dan tak pernah mencetak gol di lima laga terakhir. Namun penyerang Belanda itu sudah membuat empat gol dari tiga pertemuan terakhir dengan Chelsea.

* Chelsea tampil tidak konsisten di musim 2013, karena hanya menang delapan kali dari 18 laga di seluruh kompetisi. Kalah lima kali dan nyaris kebobolan lebih dari satu gol setiap laganya.

* Di awal kepelatihan Rafael Benitez, Chelsea tampil bagus saat laga tandang. Tapi dalam tiga laga away terakhir di laga, mereka kalah dua kali dan baru saja kalah 0-1 di laga away kontra Steaua Bucharest.

* Bek Chelsea, Ashley Cole, jadi pemain yang paling sering mengangkat trofi Piala FA yakni tujuh kali. (empat di Chelsea, tiga di Arsenal).

* Chelsea sudah lima kali berkunjung ke Old Trafford di Piala FA dan tak pernah sekalipun menang. The Blues kalah empat kali dan cuma mencetak satu gol -- gol Dennis Sorrell di menit 70 pada Maret 1963.

0 komentar:

Posting Komentar