Pages

Subscribe:

Senin, 18 Maret 2013

Rodgers Puji Liverpool yang Tampil Brilian


Liverpool - Liverpool mengakhiri puasa kemenangan mereka dengan kemenangan telak atas Swansea City dan penampilan fantastis The Reds di Anfield, Minggu (17/2/2013) membuat puas sang manajer, Brendan Rodgers.

Sebelum menjamu Swansea di pekan ke-27 Liga Inggris, Liverpool nihil kemenangan di bulan Februari di seluruh kompetisi dan terakhir kali meraih tiga poin adalah saat menang 5-0 dari Norwich City 19 Januari lalu. Setelahnya Liverpool melewati laga-laga dengan hasil imbang dua kali lawan Arsenal serta Manchester City plus tiga kekalahan di tangan Oldham City (Piala FA), West Bromwich Albion serta Zenit St Petersburg (Liga Europa).

Swansea meski tampil dengan sebagian pemain cadangan bukan lawan yang bisa dianggap remeh karena mereka sejak promosi ke Premier League belum pernah kalah dari Liverpool di empat laga (tiga di liga dan satu di Piala Liga Inggris). Tapi setelah 90 menit laga berlalu, Liverpool seakan ingin membungkam kritik yang terus berdatangan dan mereka menutupnya dengan menang lima gol tanpa balas.

Hasil yang mana membuat Rodgers sangat puas karena timnya mendominasi laga dengan 35 tembakan dengan 10 on target plus mengakhiri puasa kemenangan atas tim 10 besar Premier League musim ini (Sebelumnya dari 14 laga mereka tak pernah menang).

"Performa yang brilian dan sikap para pemain begitu luar biasa dan penting juga tak kebobolan hari ini," ujar Rodgers di BBC.

"Di Swansea mereka bisa mengganti pemain sesukanya dan tetap kuat. Semestinya itu tidak mempengaruhi kemenangan hari ini, para pemain kami begitu fantastis dan ini soal kualitas serta sikap dari para pemain Liverpool," demikian Rodgers.

0 komentar:

Posting Komentar